31 Maret 2012

Persiapan Apply Beasiswa MEB

PERSIAPAN

Persiapan baik mental maupun material perlu dilakukan untuk kemudahan dalam hal adaptasi dan kemudahan proses pengurusan beasiswa. Persiapan mental dapat berupa membaca buku tentang Turki dan budayanya, adat dan makanannya, kondisi alam dan penduduknya. Yang perlu diingat terutama untuk rekan-rekan yang akan tinggal di asrama bahwa nanti akan tinggal dengan banyak orang dengan latar belakang budaya dan kebiasaan beraneka ragam. Perlu juga untuk mencari informasi tentang kondisi dan tata hidup di asrama pelajar. Beberapa kalimat dasar dalam bahasa Turki yang dikuasai akan sangat membantu. Adapun persiapan-persiapan lain yang sebaiknya dilakukan adalah:

Menghubungi Kedubes Turki di Jakarta :

1. Mendapatkan surat tanda penerima beasiswa MEB (Acceptance Letter)
2. Nomor kontak dan alamat asrama sementara di kota tujuan
3. Visa belajar untuk jangka waktu 1 tahun. Visa on arrival sulit dikabulkan dalam pengajuan izin tinggal  terbatas (ikamet)
4. Menginformasikan rencana kedatangan ke Turki dan usahakan meminta Kedubes untuk menghubungi asrama penempatan

Menjelang Keberangkatan :

1. Menyiapkan dokumen-dokumen penting terkait semisal;
· Ijazah terakhir (dan terjemahannya) beserta minimal 5 lembar fotokopi legal
· Transkrip nilai (dan terjemahannya) beserta minimal 5 lembar fotokopi legal
· Kartu NPWP untuk bebas fiskal
· Identitas diri (paspor dan KTP)
· Membuat International Student Card (optional). Beberapa maskapai
penerbangan memberikan diskon khusus bagi pemegang kartu ini
· Bagi yang bermaksud membawa kartu ATM atau kartu kredit dari Indonesia, pastikan ke pihak bank bahwa kartu rekan-rekan berlaku di Turki
· Pasfoto secukupnya

2. Memperhatikan jadwal keberangkatan dan kedatangan termasuk jadwal dan lama masa transit. Beberapa bandara transit dan maskapai menyediakan makan dan fasilitas istirahat yang memadai

3. Menginformasikan ke contact persons sekurangkurangnya 2 hari sebelum keberangkatan mengenai nomor penerbangan, jadwal dan tempat kedatangan

4. Pelajari batas bawaan yang diperkenankan oleh maskapai penerbangan. Bawalah barang yang benar-benar diperlukan

5. Disarankan menukar mata uang yang akan di bawa ke dalam Euro atau USD. Mata uang Rupiah tetap dibawa untuk mengurus bea masuk bandara, bagasi dan disisakan seperlunya untuk transportasi jika sewaktu-waktu pulang ke Indonesia

6. Membawa obat-obatan pribadi

7. Membawa bekal uang saku untuk proses pengurusan beasiswa, transportasi dan satu bulan pertama di Turki. Kami menyarankan untuk menganggarkan sekitar 300 USD

Catatan Kecil Menjelang Keberangkatan :

1. Bagi rekan-rekan yang berminat untuk studi di kampus yang menggunakan bahasa Inggris dapat menyiapkan sertifikat TOEFL/IELTS dari Indonesia atau setidaknya 3 bulan sebelum proses penempatan ke universitas-universitas. Penempatan universitas dilakukan di pertengahan Mei.

2. Untuk rekan-rekan program pascasarjana disarankan menyiapkan sertifikat GRE/GMAT setidaknya 3 bulan sebelum penempatan universitas. Beberapa universitas tertentu mensyaratkan sertifikat ini. Di Turki TOEFL, GRE dan GMAT difasilitasi oleh lembaga TAA (Turkish American Association) yang memiliki perwakilan di kota-kota besar

3. Nilai tukar mata uang saat ini 1 € ≈ 2,5 TL (Turk Lirasi) sedangkan 1 $ ≈ 1,8 TL

4. Barang-barang dengan perbedaan harga cukup mencolok antara di Indonesia dan Turki adalah obat-obatan (termasuk kosmetik dan keperluan mandi), telepon seluler dan buku cetak

5. Bagi yang gemar bertukar hadiah, dapat membawa beberapa suvenir kecil dari Indonesia. Orang-orang Turki termasuk pengajar di TOMER sangat senang jika menerima hadiah J

6. Di Turki rekan-rekan akan dituntut banyak berjalan kaki. Kami menyarankan membawa sepatu ringan dan nyaman untuk berjalan kaki

7. Untuk yang sulit beradaptasi dengan makanan, dapat membawa makanan instan praktis untuk persediaan 2 minggu. Setelah itu, instinct of survival akan membantu kita dapat melahap apa saja.

2 komentar:

Anonim mengatakan...
25 Januari 2013 pukul 12.52

bagaimana mengaplay turki meb yang dari aceh?

Anonim mengatakan...
25 Januari 2013 pukul 13.03

harap hubungi ke email saya ya, saya seorang pelajar di skol turkish indo, di email maghfirahsafira@yahoo.com.
tessekur ederim.

Posting Komentar